EDUKASI DAN PENDAMPINGAN KELUARGA TENTANG FAKTOR RESIKO STROKE

Edukasi, Pendampingan, Stroke

Authors

  • Nurun Salaman Alhidayat Program Studi DIII Keperawatan Institut Ilmu Kesehatan Pelamonia
  • Dwi Esti Handayani Program Studi DIII Keperawatan Institut Ilmu Kesehatan Pelamonia

DOI:

https://doi.org/10.58705/jam.v1i1.26

Abstract

Stroke merupakan salah satu penyakit yang menyebabkan kecacatan bagi penderitanya. Beberapa faktor resiko yang terdapat pada setiap orang yang dapat mengakibatkan munculnya penyakit stroke. Faktor resiko tersebut meliputi usia, jenis kelamin, riwayat penyakit, Bartel Massa Indeks (BMI), penyakit Hipertensi, Gula darah, dan berat badan. Masyarakat sekarang ini masih belum memahami faktor resiko tersebut, khususnya masyarakat di Desa Borisallo. Melalui kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman masyarakat tentang faktor resiko penyakit stroke. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini yaitu dengan pemeriksaan kesehatan serta edukasi dan pendampingan kepada masyarakat. Hasil yang diperoleh dari kegiatan ini menunjukkan bahwa masyarakat mengalami peningkatan pemahaman dan pengetahuan tentang faktor resiko terjadinya penyakit stroke.

 

Kata kunci: Edukasi; Pendampingan; Stroke

Published

2022-11-13

How to Cite

Alhidayat, N. S., & Handayani, D. E. (2022). EDUKASI DAN PENDAMPINGAN KELUARGA TENTANG FAKTOR RESIKO STROKE: Edukasi, Pendampingan, Stroke. Jurnal Abdimas Multidisiplin, 1(1), 1–6. https://doi.org/10.58705/jam.v1i1.26