Pengembangan Sumber Daya Air Tirto Bendorogo Desa Bekiring, Kabupaten Ponorogo: Pemanfaatan Berkelanjutan
Kata Kunci:
Sumber Daya Air, Desa Bekiring, Pengelolaan Ekonomi LokalAbstrak
Mengkaji pengelolaan sumber daya air di Desa Bekiring, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur. Sumber daya air di desa ini, terutama Tirto Bendorogo, telah menjadi sumber pendapatan yang signifikan dan dikenal di wilayah tersebut. Desa Bekiring memiliki rencana ambisius untuk mengemas air mineral dari sumber daya airnya sebagai langkah untuk meningkatkan pendapatan desa dan memberikan manfaat ekonomi lebih besar kepada masyarakat. Penelitian ini akan mengidentifikasi tantangan, peluang, dan dampak potensial dari rencana pengemasan air mineral dalam kemasan terhadap ekonomi dan masyarakat di Desa Bekiring. Tujuannya adalah memberikan pemahaman tentang bagaimana pengelolaan sumber daya air dapat menjadi instrumen penting dalam pemberdayaan masyarakat dan pembangunan ekonomi lokal, serta merangsang inisiatif serupa di daerah lain.



