OPTIMALISASI PENGOLAHAN SAMPAH RUMAH TANGGA DENGAN MENGGUNAKAN METODE 3R DI DUSUN WANASARI DESA DAUH PURI KAJA, KECAMATAN DENPASAR UTARA, KOTA DENPASAR

OPTIMALISASI PENGOLAHAN SAMPAH RUMAH TANGGA DENGAN MENGGUNAKAN METODE 3R DI DUSUN WANASARI DESA DAUH PURI KAJA, KECAMATAN DENPASAR UTARA, KOTA DENPASAR

Penulis

  • Riyani Bela Jurusan Teknik Lingkungan Institut Sains dan Teknologi Nahdlatul Ulama Bali, Denpasar, Bali, Indonesia
  • Azizah Azis Jurusan Teknik Lingkungan Institut Sains dan Teknologi Nahdlatul Ulama Bali, Denpasar
  • Husnayaen Jurusan Teknik Lingkungan Institut Sains dan Teknologi Nahdlatul Ulama Bali, Denpasar
  • I Gusti Agung Ayu Apty Anny Jurusan Teknik Lingkungan Institut Sains dan Teknologi Nahdlatul Ulama Bali, Denpasar
  • Auguslinar Simamora Jurusan Teknik Lingkungan Institut Sains dan Teknologi Nahdlatul Ulama Bali, Denpasar

DOI:

https://doi.org/10.58705/jam.v2i2.136

Kata Kunci:

Sampah; Rumah Tangga; Pengolahan;

Abstrak

Pengolahan sampah 3R (Reduce, Reuse, Recycle) merupakan pendekatan atau metode pengolahan sampah yang relatif efektif dalam pengurangan timbulan sampah. Pengolahan sampah saat ini dianggap perlu untuk menggunakan pendekatan atau metode ini dalam mengolah sampah rumah tangga. Pengolahan sampah rumah tangga di dusun Wanasari, desa Dauh Puri Kaja, kecamata Denpasar Utara, kota Denpasar sejauh ini masih menggunakan pendekatan konvensional dengan pola menampung, mengangkut dan membuang. Hal ini sebabkan kurangnya kesadaran, wawasan dan keterampilan dalam mengelolah sampah. Oleh karenya Institut Sain dan Teknologi Nahdlatul Ulama Bali memandang perlu untuk melakukan kegiatan pengabdian kepada dusun Wanasari dalam mengelolah sampah rumah tangga.

Metode yang digunkan dalam kegiatan pengabdian ini adalah memberi materi, membagikan selebaran informasi secara cetak maupun digital, dan pemasangan plank di tempat keramaian mengenai pentingnya pengurangan, pemanfaatan kembali dan pengolahan sampah rumah tangga.

Hasil kegitan pengabdian dilaksanakan dalam tiga tahap yaitu sosialisasi, penyuluhan dan pendampingan Kegiatan sosialisasi: dilakukan dengan maksud memberikan wawasan tentang pentingnya pengolahan sampah, penyuluhan: dilakukan untuk memberikan pelatihan keterampilan pendaurulang sampah dan pendampingan; dilakukan dengan pembagian tas kresek kepada warga dengan maksud pengurangan sampah. Dari kegiatan pengabdian tersebut dapat disimpulkan bahwa warga dusun Wanasari relatif antusias terhadap kegiatan pengabdian tersebut, sehingga kegiatan pengabdian dalam bentuk sosialisasi, penyiluhan dan pendampingan mendapat respon yang baik walaupun partisipasi dalam kegiatan tersebut cukup terbatas.  

 

Diterbitkan

2023-03-19

Cara Mengutip

Bela, R., Azis, A., Husnayaen, Anny, I. G. A. A. A., & Simamora, A. (2023). OPTIMALISASI PENGOLAHAN SAMPAH RUMAH TANGGA DENGAN MENGGUNAKAN METODE 3R DI DUSUN WANASARI DESA DAUH PURI KAJA, KECAMATAN DENPASAR UTARA, KOTA DENPASAR: OPTIMALISASI PENGOLAHAN SAMPAH RUMAH TANGGA DENGAN MENGGUNAKAN METODE 3R DI DUSUN WANASARI DESA DAUH PURI KAJA, KECAMATAN DENPASAR UTARA, KOTA DENPASAR. Jurnal Abdimas Multidisiplin, 2(2), 6–12. https://doi.org/10.58705/jam.v2i2.136